PERPUSTAKAAN SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SAMARINDA
REPOSITORY
Select Language

Simple Search

Advanced Search
Title :
Author(s) :
  • SEARCHING...

Subject(s) :
  • SEARCHING...

ISBN/ISSN :
GMD : Collection Type : Location :
License

This Software is Released Under GNU GPL License Version 3.

indexed
Visitors
Flag Counter

Statistic
Total Collection:
Title STUDI LITERATUR UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN BUNGA TELANG (Clitoria ternatea L.) DENGAN METODE DPPH (1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl)
Edition No. 42
Call Number
ISBN/ISSN
Author(s) NOR PIYA - Personal Name
Subject(s) Antioksidan
Metode DPPH
Studi literatur
Bunga Telang
Classification
Series Title
GMD Karya Tulis Ilmiah
Language Indonesia
Publisher Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Samarinda
Publishing Year
Publishing Place Samarinda
Collation
Abstract/Notes ABSTRAK

Nama : Nor Piya
Program Studi : Sarjana Farmasi
Judul Skripsi : Studi Literatur Uji Aktivitas Antioksidan Bunga Telang
(Clitoria ternatea L.) Dengan Metode DPPH
(1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl)
Pembimbing : 1. apt. Reksi Sundu, M.Sc.
2. apt. Hayatus Sa’adah, M.Sc. Radikal bebas adalah molekul yang tidak stabil dan dapat menyebabkan
kerusakan pada sel-sel tubuh, penyakit degeneratif dan penuaan dini.
Faktor-faktor yang dapat berpotensi menimbulkan radikal bebas adalah terpapar
radiasi ultraviolet, terpapar polusi, asap rokok, gaya hidup dan asupan makanan
yang buruk, metabolisme sel yang tidak normal, dan kekurangan nutrisi adalah
semua faktor yang dapat menyebabkan radikal bebas. Antioksidan bekerja dengan
cara menetralisir radikal bebas, sehingga antioksidan bisa memperlambat proses
penuaan, mencegah kerusakan tubuh, dan mengurangi risiko penyakit degeneratif. Antioksidan yang didapat dari tanaman obat merupakan pilihan untuk mengatasi
stres oksidatif. Senyawa ini biasanya tidak beracun karena berasal dari alam, salah
satu tanaman yang berpotensi sebagai antioksidan adalah bunga telang (Clitoria
ternatea L.). Bunga telang merupakan tanaman yang memiliki banyak manfaat
bagi manusia. Tujuan dari studi literatur ini adalah untuk mengetahui kadar
konsentrasi aktivitas antioksidan dalam bunga telang dari 10 penelitian yang telah
dilakukan dengan metode DPPH (1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl). Metode yang
digunakan pada studi literatur ini adalah metode Systematic Review (SR) atau
Systematic Literature Review (SLR). Hasil aktivitas antioksidan dari 10 penelitian
yang telah di review adalah ada 4 penelitian menggunakan pelarut etanol 70%
dengan nilai IC50 tertinggi 9,44 ppm termasuk kategori aktivitas antioksidan
sangat kuat dan terendah 74,22 ppm termasuk kategori aktivitas antioksidan kuat,
1 penelitian menggunakan pelarut etanol 80% dengan nilai IC50 87,86 ppm
kategori aktivitas antioksidan kuat, 2 penelitian menggunakan pelarut etanol 96%
dengan nilai IC50 26,10 ppm dan 38,59 ppm kategori aktivitas antioksidan sangat
kuat, serta 3 penelitian menggunakan pelarut metanol dengan nilai IC50 tertinggi
27,75 ppm kategori aktivitas antioksidan sangat kuat dan terendah 95,30 ppm
kategori aktivitas antioksidan kuat. Kesimpulan dari studi literatur ini pelarut
terbaik adalah etanol 96% dengan aktivitas antioksidan sangat kuat.

Kata Kunci: Studi Literatur, Bunga Telang, Antioksidan, Metode DPPH
Specific Detail Info
Image
File Attachment
LOADING LIST...
Availability
LOADING LIST...
  Back To Previous